Resetter Canon G 2000Kalau di tutorial Cara reset Canon G1000 G2000 dan G3000 sebelumnya, sobat harus bongkar-bongkar printer, nah di postingan kali ini adalah tutorial cara reset Canon G1000 G2000 G3000 dengan menggunakan Software reseter. Baca sampai akhir dulu sebelum dipraktekkan.. Cara ini sudah tidak bisa diaplikasikan lagi. Jika dipaksakan bisa berakibat kerusakan pada Mainboard printer Sobat..!!!

Adapun Cara Reset Canon G1000 G2000 G3000 Update terbaru (error 5B00) langkah-langkahnya sebagai berikut :
  • Pastikan eror pada printer sobat adalah error 5B00
  • Download dulu resetter canon V4720 atau V4905 link downloadnya di akhir postingan ini.
  • Matikan printer (printer dalam keadaan OFF)
  • Masuk ke Service Mode, caranya :
    • Tekan dan tahan tombol reset (tombol segitiga) jangan dilepas, kemudian tekan dan tahan tombol power.
    • Dalam keaadan tombol power masih ditahan, lepas tombol reset kemudian tekan tombol reset lagi 5x, jangan kurang dan jangan lebih.
    • Lepaskan tombol power, tunggu hingga lampu power (warna hijau) tidak berkedip.
    • Jika lampu hijau sudah dalam keadaan diam (tidak berkedip), artinya sobat sudah masuk ke Service Mode
  • Jalankan Aplikasi Resetter Canon V4720 atau V4905, klik kanan Run As Administrator.
  • Setelah aplikasi terbuka, pada Menu Clean Ink Counter klik tombol SET, saat tombol set ditekan, alarm di printer akan merespon dengan berkedip 1 kali.
    Peringatan, jangan klik tombol lainnya. hanya pencet tombol set 1x saja!!!
  • Tutup aplikasi resetter canon, kemudian matikan printer, cabut kabel power dan kabel data (usb) selama kurang lebih 1 menit.
  • Pasang kembali kabel power dan kabel data kemudian nyalakan kembali printer sobat, dan printer sobat bisa digunakan kembali.

Kerusakan yang terjadi akibat mengikuti langkah-langkah pada tutorial ini merupakan tanggung jawab sobat sendiri

Dikarenakan banyak yang mengalami kegagalan saat menggunakan service tool versi ini, mohon dipertimbangkan terlebih dahulu sebelum menggunakan service tool ini, karena jika dipaksakan mainboard printer akan terprotect dan garansi resmi akan hilang.

sebagai solusi lain bisa menggunakan resetter yang berbayar atau cara manual

DO WITH YOUR OWN RISK !!!

Download Resetter Canon V4720 | Download Resetter Canon V4905